Peserta didik baru mengumpulkan syarat administrasi di PSP |
MAN 2 Nganjuk - Proses Penerimaan
Peserta Didik Baru (PPDB) MAN 2 Nganjuk tahun pelajaran 2021/2022 dilaksanakan 2 sesi. Sesi yang pertama adalah PPDB jalur
prestasi dan yang kedua adalah PPDB jalur reguler. Keduanya dilaksanakan secara
online mengingat masa pandemi yang masih melanda saat ini.
PPDB yang pertama adalah jalur prestasi yang pelaksanaannya digelar pada tanggal
15-20 maret. Peserta didik yang
mengikuti jalur ini harus memiliki sertifikat bukti prestasi yang telah diraih,
baik itu prestasi berupa hafalan Al-Quran (Tahfidz), prestasi akademik, maupun
prestasi non akademik. PPDB jalur prestasi ini telah menerima sebanyak 24
peserta didik baru.
Sementara
untuk PPDB jalur reguler, pendaftaran dilaksanakan mulai tanggal 14-26 Juni
2021. Setelah pendaftaran, tahap selanjutnya adalah pelaksanaan tes akademik
yang dilaksanakan pada tanggal 29 Juni 2021, dan diikuti oleh tes BTA (Baca
Tulis Alquran) yang dilaksanakan pada tanggal 30 Juni 2021. PPDB jalur ini
telah menjaring 251 peserta didik baru.
Dari
seluruh pelaksanaan PPDB tahun ini, baik jalur prestasi maupun jalur regular, total
terdapat 275 peserta didik baru di MAN 2
Nganjuk tahun pelajaran 2021/2022.
0 komentar:
Posting Komentar