MAN 2 Nganjuk – Asesmen Nasional (AN) secara online MAN 2 Nganjuk dilaksanakan Selasa (28/9). Dimulai pukul 07.30-09.30 WIB. Karena dalam jaringan (daring) maka tetap ada seorang pengawas dan proktor. Untuk siswa terdapat bidang literasi dan numerasi. Di MAN 2 Nganjuk AN diikuti oleh siswa-siswi kelas XI yang dipilih secara acak oleh sistem pusat. Jumlahnya 50 siswa dengan rincian 45 peserta utama dan 5 cadangan. Lalu, juga diikuti oleh guru yang terpilih oleh sistem sejumlah 18 orang ditambah satu yakni kepala madrasah. Khusus guru materinya survei lingkungan madrasah.
Mengutip dari situs Kemdikburistek hasil AN ini digunakan untuk memetakan mutu pendidikan, memberi umpan balik pada penyelenggara pendidikan dan merancang tindak lanjut untuk perbaikan mutu sistem pendidikan. AN berbeda dengan ujian nasional (UN). (pg).